MOPD?
Tahun ajaran baru seperti ini, biasanya musim apaan sih? Ya,
pasti musim MOS alias Masa Orientasi Siswa. Dulunya masa orientasi tersebut
dikenal dengan MOS yang kini telah berubah menjadi MOPD (Masa Orientasi Peserta
Didik).
Apakah
kalian merasakan pengaruh dari MOPD itu positif? Disisi lain MOPD bertujuan untuk mengenalkan para siswa baru pada 1)
lingkungan fisik sekolah, 2) budaya dan kebiasaan sekolah, 3) sistem belajar disekolah dan 4)
kegiatan-kegiatan sekolah, baik intra maupun ekstra. Ada juga kegiatan-kegiatan
fisik, semisalnya baris-berbaris, upacara bendera, bahkan ada juga yg
menyajikan kegiatan hiburan. Namun bagi sebagian orang pengaruhnya dipandang
negatif karena didalam masa ini, kalian hanya dipermainkan, kadang disentak gak
jelas ya kalo disentak demi ketegasan mungkin masih bisa diterima, tapi
bagaimana jika alasan menyentak itu adalah gengsi dengan tingkat?, dan masih
banyak lagi. Seharusnya masa ini digunakan untuk simulasi belajar seperti pada
tujuan yang saya tulis tadi. Kembali lagi ke masalah MOPD, akibat dari
sentakan, dll. Tidak sedikit juga, siswa yang ingin memasuki organisasi hanya
untuk balas dendam di MOPD, dan saya berpikir tentang itu, seharusnya jika
balas dendam ke orang yg menyentak bukan ke peserta didik yg baru dan bisa
dibilang tidak tahu apa-apa. Jika dibiarkan kebiasaan MOPD yang seperti ini
mungkin saja alasan masuk organisasi karena ingin menyiksa di masa MOPD ini
bisa turun temurun. Apakah pihak yang melaksanakan kegiatan ini bisa merubah
hal-hal yang terserap oleh siswa negatif? jangan biarkan MOPD itu berkesan
buruk seperti sebuah komentar diFacebook yg menyatakan MOPD itu menyiksa.Mungkin cukup postingan saya, sampai ketemu di postingan selanjutnya
LIKE OR TWEET THIS!! THANKS!!
Komentar
Posting Komentar