Jumlah Mahasiswa Indonesia Terbanyak ke-7 di China
Beijing Language and Culture Institute (BLCI) akan menyelenggarakan
pameran pendidikan China dan Korea ke-24 di Novotel Mangga Dua Square,
Jakarta, Sabtu (22/4/2017) sampai Minggu (23/4/2017). Sehari berikutnya
pameran digelar di Hotel Tunjungan, Surabaya.
Pameran pendidikan itu rencananya diikuti sekitar 30 sekolah dan
universitas terkemuka dari China dan Korea Selatan, serta diikuti
perguruan tinggi Indonesia yang menyelenggarakan program 2+2 dengan dual degree di perguruan tinggi China.
Di antara peserta pameran itu akan hadir Harbin Institute Technology, yang menempati ranking tujuh terbaik dunia di bidang teknik, The Chinese University of Hong Kong di urutan 44 QS world University Ranking, dan perguruan tinggi.
Samuel Wiyono, Direktur Beijing Language and Culture Institute (BLCI), mengatakan bahwa tren terbaru saat ini adalah semakin banyak mahasiswa berangkat studi ke China untuk meraih program gelar, baik S-1 maupun S-2. Kementerian Pendidikan Chhina bahkan melansir bahwa kenaikan jumlah mahasiswa program gelar mencapai 13,6 persen sejak 2015 lalu.
"Sehingga jumlah mahasiswa program gelar saat ini mencapai 47,4 persen dari seluruh mahasiswa asing di China," ujar Samuel, Jumat (21/4/2017).
Di antara peserta pameran itu akan hadir Harbin Institute Technology, yang menempati ranking tujuh terbaik dunia di bidang teknik, The Chinese University of Hong Kong di urutan 44 QS world University Ranking, dan perguruan tinggi.
Samuel Wiyono, Direktur Beijing Language and Culture Institute (BLCI), mengatakan bahwa tren terbaru saat ini adalah semakin banyak mahasiswa berangkat studi ke China untuk meraih program gelar, baik S-1 maupun S-2. Kementerian Pendidikan Chhina bahkan melansir bahwa kenaikan jumlah mahasiswa program gelar mencapai 13,6 persen sejak 2015 lalu.
"Sehingga jumlah mahasiswa program gelar saat ini mencapai 47,4 persen dari seluruh mahasiswa asing di China," ujar Samuel, Jumat (21/4/2017).

Komentar
Posting Komentar